Banner

Jumat, 17 Desember 2010

Kegagalan adalah Kunci Kesuksesan

By : M. Rusdi         



Anda mau pilih arah jalan yang mana ?

Salah satu rahasia kesuksesan adalah tidak takut pada kegagalan. Kegalalan adalah cermin untuk memperbaiki diri dan jembatan menuju sukses. Kegagalan membuat manusia menjadi matang dan besar, sebab kegagalan akan menjadi bahan kajian untuk membenahi diri. Kegagalan tidak akan bermakna, bila dijadikan tumbal dalam menitai nasib. Inilah kesalahan yang sering dilakukan oleh seseorang atau pekerja. Akibatnya mereka pesimis dan putus asa. Berserah diri pada Tuhan Yang Menentukan Nasib.

Bagi orang lemah, Kekalahan atau kegagalan adalah racun yang mematikan. Bagi orang kuat, Kegagalan adalah tangga menuju kemenangan. Falsafah ini dipakai oleh Napoleon Bonaparte, "Begitu aku mengalami kekalahan, maka aku akan mendapatkan cara untuk meraih kemenangan". inilah Prinsip yang membuat Bonaparte menjadi Tokoh yang dicatat sejarah dunia.

Berikut adalah cara 5B dalam menghadapi kegagalan :
  • Bersabar dan Konsisten
Dalam mencapai kesuksesan kita harus  Sabar dan Konsisten. Orang sering salah paham dalam mengartikan sabar dan konsisten. Akibatnya salah berperilaku, menjadi malas, pasif, pasrah pada takdir, dan mau hidup dibawah kezaliman. Perlu disadari , kesabaran dan konsistensi adalah kunci kesuksesan.
Sebagian orang berpandangan, konsisten adalah faktor nomor dua dalam meraih kesuksesan setelah bekerja dan berusaha. Pandangan yang keliru, sebab, seluruh faktor itu saling berkaitan, dan tidak terpisahkan satu sama lain. Ketika seseorang hanya punya semangat tetapi tidak mempunyai konsistensi, mereka akan lebih mudah putus asa ketika menghadapi masalah. Karena mereka tidak mempunyai motivasi untuk bertahan.
ketika sukses tak kunjung datang, bukan berarti kita gagal mencapai sukses. seperti pepatah orang jawa " Alon - Alon waton kelakon " ( Pelan - pelan asal berhasil ). kita juga bisa belajar dari semut, yang ingin naik tiang lampu di pinggir jalan. Walaupun kecil, semut memiliki semangat yang kuat, menelusuri jalan yang panjang dan menanjak. menahan dari licin dan jatuh dari tiang. tetapi ia tetap sabar, bersemangat, untuk naik keatas tiang. dan karena konsisten, semut sampai juga di atas puncak tiang.
  • Belajar dari Kegagalan
 Semua kejadian yang dialami baik maupun buruk mempunyai hikmah yang dapat kita jadikan panduan. Karena dengan kegagalan kita akan mencoba belajar dan mencari cara agar tidak terjatuh ke lubang yang sama untuk kedua kalinya.
  • Bercermin
Selain sebagai ilmu, Kegagalan juga dapat digunakan sebagai cermin tempat berkaca dan mengevaluasi diri atas tindakan yang telah dilakukan.
  • Berubah
Meninggalkan sistem kerja lama, menggantikan dengan sistem baru, sistem yang sesuai dengan perencanaan dan mencapai target.
  • Belajar Pada senior
Belajarlah dari teman yang pernah menghadapi kegagalan yang sama. Karena mereka lebih tahu cara mengetasi kegagalan. janganlah merasa malu dan minder ketika kita mengalami kegagalan.

Kamis, 16 Desember 2010

Bekerja Sebagai Teamwork

By : M. Rusdi


Dalam mengerjakan suatu pekerjaan, terkadang tak hanya merupakan tanggung jawab satu orang saja tetapi merupakan tanggung jawab bersama. Meski dalam hal keberhasilan, tak hanya nama sebuah tim yang terdengar tetapi nama seorang pemimpin menjadi taruhannya, sehingga bermain dan bekerja sebagai tim ataupun anggota tim yang handal menjadi satu keahlian yang diperlukan dalam bekerja.

Dalam Bekerja, kemampuan dan kerja teamwork, memang tak akan lepas, meski memang sebagai pemimpin sebuah tim juga harus mampu menggerakan timnya, untuk menggerjakan sebuah pekerjaan. Namun demikian, sebuah ide yang pandai dan bekerja keras seseorang tidak akan bisa dicapai jika tidak dikerjakan oleh sebuah tim yang kuat.

Bicara tentang TeamWork, mau tak mau kita akan berbicara tentang Loyalitas. Adakah Loyalitas anda sebagai Anggota tim sebagai tolok ukur keberhasilan anda sebagai pekerja yang baik yang telah memberikan perfomance yang baik? Terkadang kita harus mampu melihat apa yang ada dibalik sebuah dinding, atau Think outside the box. contoh, Anda seoarang pemain teamwork yang bisa diandalkan, namun adakah kiranya anggota lain akan melakukan pengorbanan yang sama seperti apa yang anda lakukan? Jangan berharap banyak akan hal tersebut dan jangan sakit hati jika anda menemukan beberapa kolega yang bisa menjadi seorang Pengkhianat, bisa saja akan menusuk anda dari belakang atau mengambil ide anda.

Bekerja dalam sebuah tim berarti anda harus siap jika kemauan anda akan dikorbankan untuk kemjuan tim, sebenarnya saat anda memasuki sebuah organisasi sudah ada beberapa hal yang "terpaksa" dikorbankan untuk menyesuaikan ritme kerja dengan organisasi. Apa keuntungan anda bekerja dengan memberikan perfomance yang baik jika sebuah tim belum tentu memberikan yang anda inginkan atau memberi yang terbaik untuk anda?

Bekerja dalam sebuah tim bukan berarti anda akan mendapatkan segala yang diinginkan. Atau mempunyai ekspektasi tinggi akan suatu keberhasilan yang telah anda perhitungkan sebenarnya. Inilah yang terkadang membuat seorang pekerja atau anggota tim kecewa dan merasa dikhianati. anda merasa telah memberikan semua effort dan kerja keras serta ide yang bisa diberikan pada sebuah organisasi dalam bentukan teamwork yang bagus. Ternyata Organisasi tidak memberikan reward yang sepadan seperti yang anda inginkan.

Sebenarnya dalam hal pekerjaan didalam tim, jangan kecewa jika ide anda tidak diiuktsertakan dalam proses pengerjaan suatu pekerjaan,atau jika ide anda seperti " hilang" begitu saja. Karena hasil pekerjaan dari suatu tim yang harus dan akan dilihat adalah input yang telah anda berikan pada kerja tim tersebut. Meskipun tak semua pekerjaan atau ide berasal dari anda, tetapi hasil keringat dan pemikiran andalah yang menjadi salah satu faktor keberhasilan kerja Tim. Ini yang perlu anda ingat dan bisa dijadikan nilai tambah bagi karir anda. Jika dimisalkan, Kalau anda mengecat kamar, dan tidak bisa memilih warna yang akan digunakan, anda telah ikut serta mengecat kamar tersebut dan bukan masalah jika kamar tersebut tidak bisa anda miliki,setidaknya ada hasil keringat anda disana.

Jika anda ditanya " untuk apa  Anda bertahan dalam satu organisasi atau tim ? Ada banyak sebab mengapa anda perlu bertahan. Salah satunya merupakan media yang baik bagi anda sebagai pemula atau sebagai orang yang akan belajar sebagai seorang pemimpin,untuk belajar. Belajar apa ? Apa saja, Karakter setiap anggota tim, ataupun menghadapi dan memecahkan masalah. Kedua, menambah pengalaman, dengan bertahan dalam waktu yang cukup signifikan, anda akan lebih matang dalam menghadapimasalah yang bisa timbul dalam sebuah bidang, Anda sudah semakin tahu apa yang harus dilakukan.

Yang ketiga,terpaan atas pekerjaan itu sendiri, artinya apa yang anda dapat saat bekerja di tim tersebut, apakah kolega - kolega yang baik dan enak di ajak bekerja sama,suasana atau lingkungan kerja yang mendukung, ini tentunya akan memuluskan karir anda secara tidak langsung. Semakin baik suasana kerja yang didapat semakin baik pula hasil pekerjaan yang akan didapat.

Belajar Dari Kepemimpinan Ceng Ho

By : M. Rusdi



Laksamana Ceng Ho adalah bahariwan besar,memimpin 200 kapal dan 27.000 awak kapal untuk melakukan tujuh kali ekspedisi mengarungi jarak lebih dari 50.000 kilometer adalah prestasi yang Fenomenal.Hal itu memperlihatkan kepiawaian pemimpin yang disertai managerial skill yang tinggi. Dia tentu memiliki Visi yang kuat dan termasuk pada pengikutnya, ( Shared Vision ), sehingga ia mampu memobilisasi pengikutnya dalam koordinasi yang bagus.
Misi yang di embannya tergolong mulia, yaitu sebuah misi untuk menunjukan keagungan dinasti Ming dan tingginya kebudayaan Tiongkok. Berikut adalah sifat dari Kepemimpinan dari Laksaman Ceng Ho :
  • RESPEK
Dalam menjalankan misinya, ia mengedepankan pendekatan Multikulturalisme. Dia menghormati perbedaan kultural yang dianut masyarakat setempat, berupa bahasa,pola pikir,agama dan lain - lain. Respek atas perspektif lain ini membantunya memotret situasi dengan tepat dan cepat ( quick to see. Sikap ini mendatangkan pemahaman dan kearifan dalam menyikapi perilaku dan sikap dalam konteks budaya yang berbeda Quick to Learn.
Hal ini menjadi faktor yang meningkatkan fleksibelitas dalam bertindak, quick to decide. dan berinteraksi sehingga terbinanya hubungan yang erat tanpa mengesampingkan pencapaian hasil. Pemimpin dituntut bekerja keras lebih  dari penggunaan kekerasan, dia harus dapat meyakinkan anak buahnya bahwa cara ini dapat berhasil. Dengan berbagai tantangan dan cobaan, dia harus dapat memupuk keyakinan itu dan memelihara semangat untuk berusaha mencapainya.
  • TENAGA PENGGERAK
 Sebagai pemimpin,komitmenya menjadi acuan dalam menggerakan komitmen anak buahnya. Dari perjalanan waktu untuk mencapai tujuan selalu berhadapan dengan perubahan, baik perubahan internal maupun eksternal.Kadang perubahan itu bersifat ekstrim sehingga menimbulkan krisis yang dapat menimbulkan keraguan dan pesimisme.
Sebagai seoarang pemimpin untuk mencapai tujuannya, dia harus menanamkan rasa antusiasme kepada seluruh anak buahnya. Kemampuan memotivasi, memberi teladan dan memberi inspirasi menjadi tuntutan yang wajib bagi seorang pemimpin. Secara nyata toleransi dan empati ditunjukannya dalm banyak hal, bukan sebatas retorika belaka.

  • PENUH PERHATIAN
Ada cerita menarik saat Ceng Ho berkunjung ke Majapahit, yang saat itu sedang dilanda perang saudara. Ketika berada di pantai utara jawa, wakil dari laksaman cengho, Wang Jing Hong, menderita sakit keras. beberapa sumber menyebutkan ia menderita cacar air, mengingat kondisi kesehatan orang kepercayaannya, Cheng Ho menurunkannya di pelabuhan Simongan, Semarang.
Di situ Wang Jing Hong dirawat dalam sebuah goa, untuk menghindarkan penyakit ke anak buahnya yang lain. Bahkan, menurut  beberapa sumber menceritakan bahwa dengan tangannya sendiri Ceng Ho merawat dan meramu obat - obatan untuk anak buahnya itu.Selama merawat Wang Jing Hong, kendali Armada dia serahkan pada orang yang di tunjuknya. Padahal dengan kekuasaannya, mudah saja bagi laksamana Ceng Ho untuk menunjuk anak buahnya untuk merawat Wang Jing Hong, sementara ia tetap memimpin armada lautnya.
Bayangkan, Seoarang laksamana, yang memimpin pasukan lebih dari 20.000 orang, begitu memperhatikan orang kepercayaannya.
  • WAKTU YANG TEPAT
Saat Kondisi Wang Jing Hong membaik, Ceng Ho meninggalkannya berikut 10 awak kapal untuk menjaganya. Dia kembali memimpin armadanya untuk melaksanakan misi utama yang diembannya, setelah memastikan bahwa wakilnya ini dalam kondisi aman dan tinggal menunggu pemulihan saja.
Integritas kepemimpinan Ceng Ho yang ditunjukan dalam kepeduliannya terhadap Wang Jing Hong sebagai wakilnya sangat dirasakan oleh semua anak buahnya. Sebagai gantinya, ia tidak hanya mendapatkan Respek, tetapi Totalitas dari seluruh anak buahnya.

Rabu, 15 Desember 2010

Kegiatan Pramuka Boleh Gunakan Dana BOS

REPUBLIKA.CO.ID, NUNUKAN--Penggunaan dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) akan diperlebar lagi. Wakil Presiden Boediono, di sela kunjungannya ke Pulau Sebatik, Nunukan, Kalimantan Timur, Selasa (14/12) kemarin menyatakan, kegiatan kepramukaan di sekolah akan diperbolehkan menggunakan dana BOS. "Penggunaan dana BOS akan dikaitkan untuk kegiatan kepramukaan," ujar Wapres.
Kementerian Pendidikan Nasional menurutnya, akan memberikan dukungan untuk kegiatan kepramukaan tersebut. Selain dana BOS, Kemendiknas juga akan memberikan dukungan penyediaan pelatih pramuka, mulai dari tingkat kabupaten/kota, kecamatan hingga ke sekolah-sekolah.
Semua itu akan berlaku di sekolah negeri maupun swasta. Wapres Boediono mengatakan, pada 2011, kegiatan kepramukaan akan diprioritaskan untuk pembentukan karakter. Menurut Wapres, hal ini penting karena pembentukan sikap dan karakter adalah masalah penting yang bisa dibentuk dari berbagai segi. "Bisa ruwet kalau hanya teori terus," ujar Wapres.
Karena itu, langkah praktis mulai 2011 akan dilakukan melalui kegiatan kepramukaan. Pembentukan karakter dengan sasaran anak-anak usia SD dan SMP yang dalam masa pembentukan dinilai Wapres akan bisa lebih optimal. "Intinya, kegiatan kepramukaan yang benar, bukan hanya pakai baju seragam saja, tapi yang benar-benar bisa memberikan pembentukan karakter," ujarnya.

Selasa, 14 Desember 2010

FUNGSI OTAK KANAN dan OTAK KIRI

 Otak manusia terdiri dari belahan otak kira dan otak kanan. Otak kiri biasanya cenderung berkaitan dengan Prestasi Akademik atau IQ ( Intelligence Quotient ), sedangkan otak kanan berkaitan dengan Kecerdasan Emotional atau sering disebut EQ ( Emotional Quotient ). berikut adalah Fungsi Otaka sebelah kanan dan kiri menurut penelitian para ahli :

Fungsi Otak Kiri
  1. Menggunakan logika
  2. Beroreintasi pada detail
  3. Berdasarkan pada fakta
  4. Kata - kata dan Bahasa
  5. Masa kini dan Masa lalu
  6. Matematika dan Sains
  7. Dapat Memahami
  8. Mengetahui
  9. Mengakui
  10. Berwawasan pada Kerapian/ Penyusunan
  11. Mengetahu Nama Objek
  12. Berdasarkan pada kenyataan
  13. Membuat Strategi
  14. Praktis
  15. Aman.
Fungsi Otak Kanan
  1. Menggunakan Perasaan
  2. Berorientasi pada hal pokok/mendasar.
  3. berdasar pada Imajinasi
  4. Simbol dan gambar
  5. Masa kini dan Masa deapan
  6. Filosofi dan Agama
  7. dapat mengerti
  8. percaya
  9. menghargai
  10. berwawasan pada tata ruang
  11. Mengetahui fungsi objek
  12. menyajikan kemungkinan
  13. nafsu
  14. mengabil resiko
Di Indonesia pendidikan di sekolah - sekolah pada umumnya kurikulumnya cenderung masih mengacu untuk mengembangkan otak kiri saja. atau prestasi Akademik. Padahal  kreativitas dan Imajinasi jika dikembangkan sejak dini, maka kelak dalam dirinya akan terbentuk sikap yang kreatif dan tidak tergantung pada lingkungannya. Dia akan lebih siap untuk menyesuaikan diri dengan segala perubahan dan tuntutan dari lingkungannya.
Namun , Bukan berarti otak kanan lebih penting dari pada Otak kiri, tetapi kita harus menyeimbangkan dan mengembangkan antara otak kanan dan kiri. Jika hanya hanya melatihlatih otak kiri saja maka kita akan miskin Kreativitas dan sebaliknya jika kita hanya mengembangkan otak kanan saja,kita akan cenderung lambat berfikir logis,linier dan teratur yang biasa digunakan dalam sehari - hari.
Beberapa Latihan dan kebiasaan untuk menyeimbangkan Otak kanan dan kiri :
  • Meningkatkan daya ingat dan Logika Berfikir
 Kita tidak mungkin bisa mengingat sesuatu/bacaan, jika kita hanya membacanya satu kali saja.biasanya minimal kita harus membaca 3 - 5 kali untuk dapat menghafal dan tertanam dalam otak kita.selain itu kita juga bisa melakukan permainan tebak - tebakan, atau mendengarkan oranglain membaca.
  • Alat Peraga dan Optimalkan panca indra
 Alat peraga adalah Alat bantu yang sangat bagus untuk membuat ingatan kita semakin kuat selain mudah untuk mencerna sehingga daya analogi dan logikanya berjalan.
  • Biasakan rapi dan Disiplin

  • Musik,Seni dan Olahraga
  • Membaca dan berbahasa yang baik dan benar
  • Melatih daya tahan terhadap Kecewa

Senin, 13 Desember 2010

Draft Anggaran Dasar Ambalan Budi Utomo

Berikut adalah draft rancangan Anggaran dasar Ambalan Budi Utomo..
Draft ini bisa di jadikan acuan untuk pembuatan Anggaran Dasar Ambalan Budi Utomo.

Terima kasih.
Silhkan download link dibwah ini :
Download

Sabtu, 11 Desember 2010

TANDA KECAKAPAN KHUSUS

PDF Print E-mail
Image Image Image Image Image

TANDA JABATAN

Image
 
Tanda Pemimpin Barung (Utama) dan Wakilnya :
a. Tanda Pemimpin Barung Utama, Pemimpin Barung dan Wakilnya dibuat dari kain, berbentuk “Janur” (daun kelapa) berwarna hijau, tiap janur berukuran panjang 5 cm lebar 0,7 cm dan jarak tiap janur 0,5 cm.
b. Pemimpin Barung Utama memakai tiga helai janur hijau.
c. Pemimpin Barung memakai dua helai janur hijau.
d. Wakil Pemimpin Barung memakai  satu helai janur hijau.

Tanda Pemimpin Regu (Utama) dan Wakilnya :
a. Tanda Pemimpin Regu Utama (Pratama) Pemimpin Regu dan Wakilnya sama dengan di atas, dengan janur berwarna Merah
b. Pemimpin Utama (Pratama) memakai tiga helai janur merah
Pemimpin Regu memakai dua helai janur merah.
Wakil Pemimpin Regu memakai satu helai janur merah.

Tanda Pemimpin Sangga (Utama) dan Wakilnya :
a. Tanda Pemimpin Sangga Utama, Pemimpin Sangga dan Wakilnya sama dengan di atas, dengan janur berwarna kuning.
b. Pemimpin Sangga Utama memakai tiga helai janur kuning.
Pemimpin Sangga memakai dua helai janur kuning.
Wakil Pemimpin Sangga memakai satu helai janur kuning.

Tanda Pemimpin Satuan Pandega (bila diperlukan) :
a. Bahan, bentuk dan ukuran sama di atas, dengan janur berwarna coklat tua.
b. Koordinator Pemimpin Satuan memakai tiga helai janur coklat tua.
Pemimpin Satuan memakai dua helai janur coklat tua.
Wakil Pemimpin Satuan memakai satu helai janur coklat tua.

Pramukanet.com

Penjelasan UU Nomor 12 Tahun 2010

Penjelasan UU Nomor 12 Tahun 2010 tentang Gerakan Pramuka

DOWNLOAD

UU NOMOR 12 TAHUN 2010

UU Nomor 12 Tahun 2010 Tentang Gerakan Pramuka


DOWNLOAD

Jumat, 10 Desember 2010

Pesawat Antariksa SpaceX Dragon


SpaceX sendiri didirikan pada 2002 oleh pengusaha internet asal Afrika Selatan, Elon Musk. Kabarnya, sejak SpaceX berdiri, perusahaan itu telah membelanjakan dana sebesar $600 juta (sekitar Rp 5,4 triliun) untuk pengembangan pesawat antariksa Dragon dan roket Falcon.

Roket Falcon 9 besutan SpaceX memiliki tinggi sekitar 55 meters (180 feet) dan lebar 3.6 meter (12 feet).
Sementara, pesawat luar angkasa Dragon terdiri dari kapsul dan tempat barang (trunk), yang panjang totalnya sekitar 6 meter (20 feet) serta kabin interior yang lebar maksimalnya sekitar 3 meter (10 feet).

Di bagian atas kapsul Dragon terdapat penutup (nose cap), yang akan terlepas setelah Dragon meninggalkan atmosfer bumi.
Kapsul Dragon dirancang untuk bisa memuat kargo maupun awak pesawat berjumlah hingga tujuh orang astronot.

Bagian kapsul mampu memiliki volume 7 meter kubik. Bagian luarnya dilengkapi dengan bagian thruster untuk bermanuver.
Infografik Pesawat Luar Angkasa Dragon milik SpaceX

Sementara bagian tempat barang (trunk) yang terletak di bawah kapsul, bisa memuat kubik kargo tambahan dengan volume hingga 14 meter  kubik. Di bagian luar trunk ini, terdapat dua panel surya yang akan menyuplai energi bagi pesawat luar angkasa ini.

menurut Space.com, kapsul antariksa ini dinamai Dragon sesuai dengan judul sebuah lagu 'Puff the Magic Dragon' yang dinyanyikan oleh grup musik Peter, Paul and Mary.

Sebab, saat itu banyak kritik yang menilai proyek SpaceX adalah sesuatu hal yang tak mungkin. Adapun roket besutan SpaceX, dinamai Falcon sesuai dengan pesawat luar angkasa fiksi milik karakter Hans Solo di film "Star Wars".

NASA akan memanfaatkan pesawat luar angkasa Dragon untuk mengangkut muatan kargo mereka ke Stasiun Luar Angkasa Internasional. SpaceX direncanakan bakal menerbangkan setidaknya 12 misi penerbangan untuk memasok kebutuhan NASA ke stasiun luar angkasa hingga tahun 2016.

sumber . Vivanews.com

Kamis, 09 Desember 2010

LAMBANG BADGE KWARDA JAWA TENGAH




Arti dan Kiasan

  1. Huruf Jawa Tengah berwarna Merah :  Melambangkan keberanian
  2. Coklat muda sebagai dasar lambing : Melambangkan keadilan dan kemakmuran masyarakat Jawa Iengah
  3. Bintang segi 5 melambangkan : Kepemimpinan luhur berdasarkan Pancasila
  4. Sepuluh lidah api berwarna Merah : melambangkan dasadharma yang akan dipertahankan secara bersama
  5. Padi dan Kapas : Melambangkan keadilan dan Kemakmuran
  6. Keris berlekuk 3 : Melambangkan Trisatya
  7. Blencong/sumber api : Melambangkan sumber penerangan pada tingkah laku
  8. Stupa : melambangkan tingginya budaya kita
  9. Cikal Tunas  kelapa:  Melambangkan Pramuka sebagai cikal bakal bangsa Indonesia
Arti secara keseluruhan : Pramuka sebagai cikal bakal Indonesia akan melaksanakan darmabaktinya dengan berpegang teguh pada Trisatya dan Dasadharma dengan tidak meninggalkan kepribadian menuju Masyarakat yang adil dan Makmur.
Diciptakan oleh Subagyo

Sumber : Pramukamas.or.id

SK NOMOR 64 TAHUN 1997

SK NOMOR 64 TAHUN 1997 
tentang
Penggolongan Peserta Didik berdasarkan Usia

SK NOMOR 088 TAHUN 1974

SK NOMOR 088 TAHUN 1974 tentang Petunjuk Penyelenggaraan Syarat Kecakapan Umum

DOWNLOAD

SK NOMOR 045 TAHUN 2003

SK NOMOR 045 TAHUN 2003 tentang Pokok - Pokok Pengorganisasian Gerakan Pramuka


DOWNLOAD

SK NOMOR 031/KN/78 Tahun 1978

SK NOMOR 031/KN/78 Tahun 1978 tentang Petunjuk Penyelenggaraan Gladian pimpinan Satuan Penegak

DOWNLOAD

SK NOMOR 137 TAHUN 1987

SK NOMOR 137 TAHUN 1987 tentang  Penyempurnaan Petunjuk Penyelenggaraan Gugus depan gerakan Pramuka.

DOWN LOAD

SK NOMOR 214 TAHUN 2007

SK Nomor 214 tahun 2007 tentang Petunjuk Penyelenggaraan Dewan Kerja Pramuka Penegak dan Pandega.

DOWN LOAD

SK 051 tahun 2003 tentang Sistem Registrasi Gugus depan

Download : SISTEM_REGRISTRASI_GUGUS_DEPAN

PP Gugus Depan 231 Th.2007

Download : PP_Gugusdepan_231_Th2007

Selasa, 07 Desember 2010

Ambalan II ( Lanjutan )

Dewan Penegak
Untuk mengembangkan Kepemimpinan di ambalan,di bentuk Dean Ambalan Penegak, yang di singkat Dewan Penegak. Dewan Penegak dipimpin oleh seorang ketua yang disebut Pradana dengan susunan sebagai berikut :
  • Seorang Ketua yang di sebut Pradana
  • Seorang wakil ketua
  • Seorang Sekertaris yang disebut Kerani
  • Seoarang Bendahara yang disebut Juru Uang
  • Seorang Pemangku Adat yang disebut Juru Adat
 Kegiatan, Kewenangan,Tugas dan Mekanisme Dewan Penegak antara lain :
  • Tugas dewan penegak merencanakan dan melaksanakan Program berdasarkan Keputusan Musyawarah Penegak.
  • Masa Bakti Dewan Ambalan adalah satu tahun.
  • Musyawarah Dewan Ambalan  dilaksanakan sedikitnya satu tahun sekali yang di hadiri oleh seluruh anggota Ambalan dengan cara :
  1. Mengevaluasi kegiatan yang telah dilaksanakan.
  2. Merencanakan kegiatan ambalan yang akan datang.
  3. Membicarakan Adat Istiadat Ambalan.
  4. Memilih Dewan Ambalan Masa bakhti berikutnya.
  5. Apabila diperlukan, Ambalan dapat membentuk sangga. Dalam melaksanakan tugas, Dewan Ambalan dapat membentuk Sangga Kerja.
Dewan Kehormatan
Untuk menyelesaikan masalah yang menyangkut kehormatan anggota,maka di bentuk Dewan kehormatan Penegak yang disingkat Dewan Kehormatan dengan anggota yang terdiri atas :
  • Pembina dan Pembantu Pembina Penegak ( Sebagai Penasehat ).
  • Anggota Dewan Ambalan Penegak.
Dewan Kehormatan Penegak mempunyai wewenang dan kewajiban untuk menentukan :
  1. Pelantikan,Pemberian TKK,Tanda Penghargaan, dan lain - lain kepada Pramuka Penegak yang berprestasi dan atau berjasa terhadap Ambalan tersebut.
  2. Pelantikan Pemimpin dan wakil Pemimpin Sangga serta Pradana.
  3. Tindakan terhadap Kode kehormatan.
  4. Rehabilitasi Anggota Ambalan Penegak.
  5. Anggota yang dianggap melanggar diberi kesempatan untuk membela diri dalam rapat Dewan Kehormatan.
Referensi :
  1. SK Kwartir Nasional Gerakan Pramuka No. 220 tahun 2007 tentang Petunjuk Penyelenggaraan Pokok - Pokok Organisasi Gerakan Pramuka.
  2. Sk Kwartir Nasional Gerakan pramuka No. 137 tahun 1987 tentang Gugus depan Gerakan pramuka.
Oleh : Kak Mulia Roji

Kamis, 02 Desember 2010

Ambalan I

Pengertian
Ambalan Penegak atau sering disebut Ambalan adalah satuan dalam gerakan Pramuka yang terdiri atas paling banyak 40 orang pramuka Penegak. Ambalan Penegak dibagi atas 4 sangga yang masing - masing sangga terdiri dari 5 - 10 orang Pramuka Penegak. Ambalan Penegak Merupakan tempat pembinaan Pramuka berusia 16 sampai 20 tahun yang disebut pramuka penegak.
Gerakan pramuka menghimpun anggotanya dalam satuan atau kwartir. Satuan terdepan dalam pembinaan peserta didik adalah Gugus Depan. Dalam Gugus depan yang lengkap terdapat Perindukan Siaga,Pasukan Penggalang,Ambalan Penegak, dan Racana Pandega. Namun jika tidak memungkinkan, sebuah gugus depan hanya boleh memiliki salah satu satuan sajasemisal Ambalan penegak.
Pembentukan Ambalan ini bertujuan untuk memudahkan penghimpunan,pengelolaan,pengerakan dan pengarahan peserta didik dalam pelaksanaan kegiatan Pramuka Penegak untuk mencapai tujuannya.

Ketenyuan umum
  • Ambalan terdiri dari paling banyak 40 Orang pramuka penegak.
  • Ambalan pebegak Putra terpisah dengan Ambalan penegak putri.
  • Ambalan terdiri dari satuan - satuan kecil yang disebut "sangga" yang masing - masing terdiri dari 5 sampai 10 orang pramuka penegak.
  • Pembentukan Sangga dilakukan oleh pramuka penegak sendiri,dan apabila diperlukan dapat dibantu oleh para pembina dan pembantu pembina Pramuka Penegak.
Kepemimpinan
  • Ambalan dipimpin oleh seorang Pembina penegak dibantu dua orang pembantu pembina.Pembina penegak sedikitnya berusia 26 tahun sedang pembantu pembina sedikitnya berusia 26 tahun.
  • Pembina dan pembantu pembina penegak putra harus dijabat oleh pria, sedang pembina dan pembantu pembina penegak putri harus dijabat oleh wanita.
  • Tiap sangga di pimpin oleh pimpinan sangga ( Pinsa) yang dibantu oleh seorang wakil pimpinan sangga.Pinsa dan Wapinsa dipilih dari dan oleh anggota sangga yang bersangkutan.
  • Oleh dan dari para pemimpin sangga  dipilih seorang untuk melaksanakan tugas ditingkat ambalan yang disebut Pemimpin Sangga Utama di panggil Pradana.
 Anggota Ambalan Penegak
Anggota Ambalan penegak terdiri atas :
  • Tamu Penegak
Tamu Penegak adalah Seorang Pramuka Penggalang yang karena usianya dipindahkan dari pasukan penggalang ke Ambalan penegak, Atau Pemuda / Pemudi yang berusia 16 tahun sampai dengan 20 tahun yang belum pernah menjadi anggota Pramuka.Lamanya menjadi Tamu Penegak paling lama 3 ( tiga) bulan .
Selama menjadi tamu penegak diberi kesempatan untuk menyesuaikan diri dengan adat istiadat yang berlaku di amblan tersebut. Bagi anggota ambalan lainnya diberi kesempatan untuk mengenal dan menilai tamu penegak tersebut.
  • Calon Penegak
Calon Penegak adalah Tamu penegak yang dengan sukarela menyatakan diri sanggup mentaati peraturan dan adat Ambalan dan diterima oleh semua anggota Ambalan untuk menjadi anggota Ambalan tersebut. Lamanya menjadi calon Penegak sedikitnya 6 ( enam) bulan.
Perpindahan satus dari Tamu penegak ke Calon Penegak dilaksanakan dengan Upacara Sederhana dan dialog yang mengandung pendidikan bagi segenap anggota Ambalan tersebut.
Hak dan kewajiab calon penegak anatara lain :
  1. Tidak mempunyai hak suara dalam musyawarah.
  2. Mempunyai hak bicara dalam diskusi,pertemuan,musyawarah.
  3. Harus mengikuti acara ambalan yang bersangkutan.
  4. Berkewajiban menyelesaikan SKU penegak Bantara.
  5. Berkewajiban menjaga dan mengembangkan nama baik Ambalannya.
Setiap Calon Penegak dibina oleh dua orang Penegak bantara/laksana dari Ambalan yang bersangkutan.
  • Penegak Ambalan
Yang terdiri atas:
  1. Penegak Bantara yaitu Pramuka Penegak yang telah menyelesaikan Syarat - syarat kecakapan umum Penegak bantara.
  2. Penegak laksana, yaitu Pramuka Penegak Bantara yang telah menyelesaikan  syarat - syarat kecakapan umum penegak laksana.
Pengirim : Kak mulia Roji

VISI DAN MISI AMBALAN BUDI UTOMO

Visi

"Bagi Negara engkau mengabdi, usaha pendidikan engkau utamakan, demi terwujudnya kecerdasan Bangsa ini.
Ikhlas budi bakhti engkau sarankan, membangun Negara, Bangsa, dan Agama, menjunjung tinggi perdamaian".

Misi

Engkau bangun tempat menuntut Ilmu, tempat ibadah, rumah sakit.
Galang Persatuan dan Kesatuan Pramuka kita.

Rabu, 01 Desember 2010

Susunan Upacara Pelantikan Ambalan

Upacara Pelantikan  Ambalan Budi utomo 11.093 - 11.094
Pada hari....... Tanggal...... Bulan ........ Tahun ...... Segera dimulai.

  • Pemimpin Barisan menyiapkan barisan.
  • Pemimpin upacara memasuki Lapangan upacara
  • Penghormatan kepada pemimpin upacara di pimpin oleh pemimpin barisan yang paling kanan.
  • Laporan kepada Pemimpin Upacara
  • Kakak Pembina upacara memasuki Lapangan upacara ( Pradana putra dan putri menjemput dan laporan )
  • Penghormatan kepada Kaka Pembina upacara.
  • Laporan Pemimpin Upacara
  • Penghormatan Kepada sang Merah Putih di pimpin Pemimpin upacara ( Petugas Bendera berjalan dan membuka bendera dan meletakanya di tempatnya).
  • Pembacaan Pembukaan UUD 1945,Pancasila dan Dasa dharma oleh Petugas.
  • Tanya Jawab antara pendamping dengan Pradana
Pendamping Putra  : Tepuk dua kali
Pradana putra        :  Siapa itu ?
Pendamping Putra  : Kami Pendamping Putra Pramuka Indonesia yang bernama " adik - adik menyebutkan nama mereka satu persatu bergantian" Apakah diperbolehkan kami masuk ke Ambalan budi Utomo?
Pradana Putra       : Sebelumnya kami ingin bertanya apakah sikap dan perbuatan adik - adik dapat dipercaya dan di pertanggung jawabkan?
Pendamiping Putra : Menurut kami Sikap dan perbuatan adik - adik dapat dipercaya dan dipertanggung jawabkan.
Pendamping Putri  : Tepuk dua kali
Pradana putri        :  Siapa itu ?
Pendamping Putri  : Kami Pendamping Putra Pramuka Indonesia yang bernama " adik - adik menyebutkan nama mereka satu persatu bergantian" Apakah diperbolehkan kami masuk ke Ambalan budi Utomo?
Pradana Putri       : Sebelumnya kami ingin bertanya apakah sikap dan perbuatan adik - adik dapat dipercaya dan di pertanggung jawabkan?
Pendamiping Putri : Menurut kami Sikap dan perbuatan adik - adik dapat dipercaya dan dipertanggung jawabkan.
  • Pemasangan Tanda Pelantikan ( Badge Ambalan ) dan Penyiraman Air Suci oleh kakak Pembina upacara yang menandakan bahwa adik - adik telah di terima sebagai Pramuka Penegak di Ambalan Budi Utomo.
  • Pembacaan Sandi Ambalan ( Tamu Balik Kanan,Peserta ,DKA dan anggota Ambalan duduk Adat).
  • Ulang Janji ( Pembacaan Trisatya oleh pembina upacara. Peserta Upacara tangan kanan pegang hasduk dan diletakan di dada sebelah kiri , tangan kiri pegang pundak di sebelah kirinya.Petugas bendera Maju ke tengah ,perwakilan peserta maju ke depan dan tang kiri memegang bendera dan tangan kanan memegang hasduk di tempelkan di dada sebelah kiri. DKA dan Anggota Ambalan Hormat Adat,tamu hormat biasa).
  • Amanat dari Kakak Pembina.
  • Pembacaan Doa
  • Laporan Pemimpin upacara.
  • Penghormatan kepada kakak Pembina dipimpin oleh Pemimpin upacara.
  • Pemberian ucapan Selamat oleh Pembina di ikuti oleh DKA dan Tamu.
  • Penghormatan kepada pemimpin upacara di pimpin oleh barisan paling kanan.
  • Pemimpin upacara meninggalkan lapangan upacara
  • Upaca selesai Pasukan diistirahatkan.

Susunan Upacara Pelantikan Tegak Calon

Upaca Pelantikan Tegak Calon Ambalan Budi utomo 11.093 - 11.094
Pada hari....... Tanggal...... Bulan ........ Tahun ...... Segera dimulai.

  • Pemimpin Barisan menyiapkan barisan.
  • Pemimpin upacara memasuki Lapangan upacara
  • Penghormatan kepada pemimpin upacara di pimpin oleh pemimpin barisan yang paling kanan.
  • Laporan kepada Pemimpin Upacara
  • Kakak Pembina upacara memasuki Lapangan upacara ( Pradana putra dan putri menjemput dan laporan )
  • Penghormatan kepada Kaka Pembina upacara.
  • Laporan Pemimpin Upacara
  • Penghormatan Kepada sang Merah Putih di pimpin Pemimpin upacara ( Petugas Bendera berjalan dan membuka bendera dan meletakanya di tempatnya).
  • Pembacaan Pembukaan UUD 1945,Pancasila dan Dasa dharma oleh Petugas.
  • Tanya Jawab antara pendamping dengan Pradana
Pendamping Putra  : Tepuk dua kali
Pradana putra        :  Siapa itu ?
Pendamping Putra  : Kami Pendamping Putra Pramuka Indonesia yang bernama " adik - adik menyebutkan nama mereka satu persatu bergantian" Apakah diperbolehkan kami masuk ke Ambalan budi Utomo?
Pradana Putra       : Sebelumnya kami ingin bertanya apakah sikap dan perbuatan adik - adik dapat dipercaya dan di pertanggung jawabkan?
Pendamiping Putra : Menurut kami Sikap dan perbuatan adik - adik dapat dipercaya dan dipertanggung jawabkan.
Pendamping Putri  : Tepuk dua kali
Pradana putri        :  Siapa itu ?
Pendamping Putri  : Kami Pendamping Putra Pramuka Indonesia yang bernama " adik - adik menyebutkan nama mereka satu persatu bergantian" Apakah diperbolehkan kami masuk ke Ambalan budi Utomo?
Pradana Putri       : Sebelumnya kami ingin bertanya apakah sikap dan perbuatan adik - adik dapat dipercaya dan di pertanggung jawabkan?
Pendamiping Putri : Menurut kami Sikap dan perbuatan adik - adik dapat dipercaya dan dipertanggung jawabkan.
  • Pemasangan Tanda Pelantikan ( Badge Tunas Kelapa ) dan Penyiraman Air Suci oleh kakak Pembina upacara yang menandakan bahwa adik - adik telah di terima sebagai Pramuka Penegak di Ambalan Budi Utomo.
  • Pembacaan Sandi Ambalan ( Tamu Balik Kanan,Peserta ,DKA dan anggota Ambalan duduk Adat).
  • Ulang Janji ( Pembacaan Trisatya oleh pembina upacara. Peserta Upacara tangan kanan pegang hasduk dan diletakan di dada sebelah kiri , tangan kiri pegang pundak di sebelah kirinya.Petugas bendera Maju ke tengah ,perwakilan peserta maju ke depan dan tang kiri memegang bendera dan tangan kanan memegang hasduk di tempelkan di dada sebelah kiri. DKA dan Anggota Ambalan Hormat Adat,tamu hormat biasa).
  • Amanat dari Kakak Pembina.
  • Pembacaan Doa
  • Laporan Pemimpin upacara.
  • Penghormatan kepada kakak Pembina dipimpin oleh Pemimpin upacara.
  • Pemberian ucapan Selamat oleh Pembina di ikuti oleh DKA dan Tamu.
  • Penghormatan kepada pemimpin upacara di pimpin oleh barisan paling kanan.
  • Pemimpin upacara meninggalkan lapangan upacara
  • Upaca selesai Pasukan diistirahatkan.

Susunan Upacara Pelantikan Tegak Tamu

Upaca Pelantikan Tegak Tamu Ambalan Budi utomo 11.093 - 11.094
Pada hari....... Tanggal...... Bulan ........ Tahun ...... Segera dimulai.

  • Pemimpin Barisan menyiapkan barisan.
  • Pemimpin upacara memasuki Lapangan upacara
  • Penghormatan kepada pemimpin upacara di pimpin oleh pemimpin barisan yang paling kanan.
  • Laporan kepada Pemimpin Upacara
  • Kakak Pembina upacara memasuki Lapangan upacara ( Pradana putra dan putri menjemput dan laporan )
  • Penghormatan kepada Kaka Pembina upacara.
  • Laporan Pemimpin Upacara
  • Penghormatan Kepada sang Merah Putih di pimpin Pemimpin upacara ( Petugas Bendera berjalan dan membuka bendera dan meletakanya di tempatnya).
  • Pembacaan Pembukaan UUD 1945,Pancasila dan Dasa dharma oleh Petugas.
  • Tanya Jawab antara pendamping dengan Pradana
Pendamping Putra  : Tepuk dua kali
Pradana putra        :  Siapa itu ?
Pendamping Putra  : Kami Pendamping Putra Pramuka Indonesia yang bernama " adik - adik menyebutkan nama mereka satu persatu bergantian" Apakah diperbolehkan kami masuk ke Ambalan budi Utomo?
Pradana Putra       : Sebelumnya kami ingin bertanya apakah sikap dan perbuatan adik - adik dapat dipercaya dan di pertanggung jawabkan?
Pendamiping Putra : Menurut kami Sikap dan perbuatan adik - adik dapat dipercaya dan dipertanggung jawabkan.
Pendamping Putri  : Tepuk dua kali
Pradana putri        :  Siapa itu ?
Pendamping Putri  : Kami Pendamping Putra Pramuka Indonesia yang bernama " adik - adik menyebutkan nama mereka satu persatu bergantian" Apakah diperbolehkan kami masuk ke Ambalan budi Utomo?
Pradana Putri       : Sebelumnya kami ingin bertanya apakah sikap dan perbuatan adik - adik dapat dipercaya dan di pertanggung jawabkan?
Pendamiping Putri : Menurut kami Sikap dan perbuatan adik - adik dapat dipercaya dan dipertanggung jawabkan.
  • Pemasangan Tanda Pelantikan ( Badge Jawa Tengah ) dan Penyiraman Air Suci oleh kakak Pembina upacara yang menandakan bahwa adik - adik telah di terima sebagai Pramuka Penegak di Ambalan Budi Utomo.
  • Pembacaan Sandi Ambalan ( Peserta dan Tamu Balik Kanan,DKA dan anggota Ambalan duduk Adat).
  • Ulang Janji ( Pembacaan Trisatya oleh pembina upacara. Peserta Upacara tangan kanan pegang hasduk dan diletakan di dada sebelah kiri , tangan kiri pegang pundak di sebelah kirinya.Petugas bendera Maju ke tengah ,perwakilan peserta maju ke depan dan tang kiri memegang bendera dan tangan kanan memegang hasduk di tempelkan di dada sebelah kiri. DKA dan Anggota Ambalan Hormat Adat,tamu hormat biasa).
  • Amanat dari Kakak Pembina.
  • Pembacaan Doa
  • Laporan Pemimpin upacara.
  • Penghormatan kepada kakak Pembina dipimpin oleh Pemimpin upacara.
  • Pemberian ucapan Selamat oleh Pembina di ikuti oleh DKA dan Tamu.
  • Penghormatan kepada pemimpin upacara di pimpin oleh barisan paling kanan.
  • Pemimpin upacara meninggalkan lapangan upacara
  • Pasukan diistirahatkan.

Arti Lambang Ambalan Budi Utomo

Lambang merupakan suatu desain yang digunakan oleh orang / sekelompok orang tertentu dan digunakan untuk bermacam-macam tujuan seperti sebagai Pembeda Identitas dengan kelompok lain.

Begitu juga dengan Ambalan Budi Utomo memiliki Lambang dan Arti/makna setiap Simbol di dalamnya,



Lambang Ambalan Budi utomo berbentuk elips mempunyai maksud agar para anggota Ambalan Budi Utomo mempererat tali persaudaraan antar anggota, dan mengingatkan anggotanya untuk selalu mengagumi dan mencintai tanah air Indonesia sebagai tanah kelahirannya.
  • Bintang segi lima berwarna kuning bermakna Ambalan Budi Utomo Berasaskan Ketuhanan YME dan berlandaskan pada Pancasila.
  • Figure orang memakai Peci dan tulisan Budi Utomo Berwarna Hitam bermakna menggambarkan sosok Budi Utomo sebagai Penggerak dan Pencetus Kebangkitan Nasional.
  • Tunas Kelapa berwarna Hijau bermakna Ambalan Budi Utomo adalah salah satu wadah penggerak dari Gerakan Pramuka untuk menumbuhkan tunas - tunas bangsa yang baru.
  • Angka XI dan 33 berwarna hitam bermakna Ambalan Budi Utomo berada dalam Gerakan Pramuka Ranting daerah Jawa Tengah dan Ranting Cabang Kota Semarang.
  • Gapura berwarna coklat  bermakna Program studi Teknik Bangunan
  • Kumparan Arus lemah berwarna merah bermakna Program studi  Teknik Elektronika
  • Roda Bergerigi berwarna hitam bermakna program studi Teknik Mesin
  • Petir Berwarna kuning bermakna program studi teknik listrik
  • Busi Berwarna putih bermakna program studi Teknik Otomotif
  • Warna Dasar Merah bermakna Ambalan Budi Utomo mempunyai karakter yang Berani,berdinamika dan mempunyai sifat kasih sayang.
  • Warna Kuning bermakna Anggota Ambalan Budi utomo mempunyai karakter yang jujur,bijaksana,

7 Tokoh yang Terbunuh oleh Karyanya Sendiri

Bak 'pagar makan tanaman', inovasi dan teknologi ternyata juga bisa mencelakakan, bahkan merenggut nyawa tuannya. Akhir September lalu, Jimi Heselden, pemilik perusahaan yang memproduksi Segway, sebuah kendaraan semacam scooter yang populer di AS, tewas saat menumpangi kendaraan beroda dua itu. 
Discovery mengumpulkan kisah-kisah para penemu atau pemilik inovasi, yang tewas secara tragis oleh produk besutan mereka sendiri. Berikut ini para penemu atau pemilik inovasi yang tewas oleh inovasinya sendiri.
1. James Heselden 
Pada 26 September 2010, James Heselden, pemilik perusahaan Inggris Hesco Bastion, perusahaan yang memproduksi Segway, meninggal akibat mengendarai kendaraan roda dua itu.
Menurut saksi mata, pria berusia 62 tahun itu terjatuh dari Segway dan tergelincir ke dalam jurang berkedalaman 30 kaki, hingga akhirnya jasad dan Segway-nya ditemukan di sungai, di dekat kediamannya di West Yorkshire, Inggris.
Segway
Ironisnya, kecelakaan tragis ini cuma selang sehari sebelum pengumuman sebuah riset yang mengungkapkan peningkatan angka kasus cidera akibat kecelakaan Segway, yang mayoritas korbannya adalah para pengendara Segway baru yang belum berpengalaman.

2. Harry Houdini
Harry HoudiniSiapa tak kenal dengan pesulap kondang ini. Harry Houdini, bukanlah pesulap yang menggunakan metoda tradisional. Ia terkenal dengan berbagai trik jenius yang ia ciptakan. Namun, ternyata Houdini meninggal akibat penyakit usus buntu gara-gara memamerkan trik fisik kepada penggemarnya.
Sebelum memulai sebuah pertunjukan, dikabarkan dua orang mahasiswa meminta Houdini untuk memperagakan trik kekuatan fisik, yakni menyerap pukulan-pukulan yang dilayangkan pada tubuh bagian atasnya tanpa terluka.
Karena menuruti permintaan itu, penyakit usus buntu yang telah diidap Houdini makin meradang dan bertambah parah. Pada 31 Oktober 1926, Houdini yang saat itu berusia 52 tahun, meninggal akibat operasi usus buntunya gagal. Houdini dikubur dibaringkan pada kotak tempat ia biasanya mempertontonkan trik ilusi terkenalnya: "buried alive (dikubur hidup-hidup)".

3. Marie Curie
Berkat penemuannya, Marie Curie menjadi wanita pemenang penghargaan Nobel pertama sekaligus menjadi orang pertama yang memenangkan dua penghargaan Nobel sekaligus. Namun, Curie juga merupakan korban dari penemuan dan eksperimennya sendiri: unsur radioaktif.
Marie menemukan dua unsur radioaktif radium dan polonium. Ia giat sekali menggunakan radon, gas yang dihasilkan oleh unsur radium, untuk penyembuhan penyakit bagi para serdadu yang terluka pada perang dunia pertama.
Mary Curie
Belakangan, baru diketahui bahwa radon memiliki sisi yang mematikan. Setelah sekian lama berinteraksi dengan unsur mematikan itu, perlahan kesehatannya terus menurun. Akhirnya Curie meninggak pada 4 Juli 1934, di usia ke-66 tahun.
Ia meninggal akibat anemia aplastic, sebuah kondisi di mana sumsum tulang tidak lagi memproduksi sel darah yang baru. Hari ini dunia medis mencatatnya sebagai akibat dari paparan radiasi.

4. Thomas Andrews
Bangkai kapal Titanic di dasar laut Atlantik UtaraThomas Andrews adalah salah seorang arsitek kapal Titanic, asal Irlandia yang saat itu berusia 39 tahun. Sebagai seorang pembuat kapal yang bertugas mengawal kapal besutannya, Andrews turut dalam perjalanan perdana Titanic. 
Pada 15 April 1912, akhirnya, sampai akhir hayatnya, Thomas pun 'mengiringi' ajal kapal besar itu bersama para penumpang lainnya.

5. Horace Lawson Hunley
Hunley adalah seorang legislator, pengacara, sekaligus insinyur marinirbagi tentara konfederasi AS. Dan penemuan terkenalnya adalah: kapal selam, yang digunakan pada perang saudara Amerika Serikat. 
Horace Lawson Hunley, penemu Kapal selam pertama

Namun, saat itu penemuan Hunley memang belum memiliki standar pengamanan yang cukup bagi manusia. Lima dari sembilan anak buah kapal selam saat itu, meninggal pada misi penyelaman perdana. 
Pada 15 Oktober 1863, Hunley sendiri pada akhirnya turut ambil bagian pada ujicoba kedua, yakni dengan misi penyerangan terhadap pemblokiran kelompok Union di Charleston Harbour. Pada ujicoba kedua ini, semua kru kapal selam termasuk Hunley yang saat itu berusia 40 tahun, meninggal. 
Tentara-tentara konfederasi berhasil mengambil bangkai kapal selam dan memperbaiki kapal selam ini. Pada ujicoba ketiga, akhirnya kapal selam berhasil menenggelamkan sebuah kapal milik Union. 
Sayangnya, keberhasilan itu tak dapat dirayakan oleh para kru, mengingat pada akhirnya kapal selam itu tiba-tiba tenggelam bersama seluruh krunya. Setelah hilang selama 132 tahun, akhirnya jenazah Hunley ditemukan di dasar Samudra Atlantik, di dekat Charleston Harbour.

6. Alexander Bogdanov
Tak banyak yang mengenal nama ini. Namun, temuannya sangat penting bagi dunia kedokteran: transfusi darah. Bogdanov, yang juga seorang ekonom, profesor, dokter, dan pendiri Bolshevisme, mencoba untuk menyediakan transfusi darah secara terus menerus.
Pada 1928, Bogdanov berhasil mengujikan alat transfusi ini pada dirinya hingga 11 kantung. Namun, yang ke 12 ternyata fatal, Bogdanov kemudian meninggal. Para peneliti terbelah mengenai penyebab meninggalnya ilmuwan 55 tahun itu. Ada yang mengatakan ia terkena penyakit infeksi darah, inkompatibitas jenis darah, atau bahkan bunuh diri.

7. William Bullock
William Bullock adalah pria kelahiran New York, tahun 1813, yang menemukan alat press cetak putar. Alat ini bekerja mengepres dengan memutar rol kertas secara kontinyu.
Mesin pres cetak buatan William Bullock
Kisah legenda yang berkembang, kemudian menyebutkan Bullock secara tak sengaja tubuhnya tertarik oleh putaran mesin. Kakinya luka oleh mesin ini. Belakangan pria yang saat itu berusia 54 tahun itu, mengalami infeksi dan tak lama kemudian ia meninggal dengan kakinya yang telah membusuk.

Sumber. Vivanews.com